[ IT ] : Interlude of Topics
(dikutip dari buku : DARI MADINAH HINGGA KE RADIORODJA
(Mendulang Pelajaran Akhlak dari Syaikh Abdurrozzaq Al-Badr, hafizhahullah)
Oleh: Abu Abdil Muhsin Firanda
Oleh: Abu Abdil Muhsin Firanda
Mengenai Syaikh Abdurrozzaq, sebagaimana pengakuan sebagian teman yang pernah
dekat dengan beliau, bahwasanya beliau bukanlah orang yang paling ‘alim di kota
Madinah, bahkan bukan pula orang yang paling ‘alim di Universitas Islam
Madinah, karena pada kenyataannya masih banyak ulama lain lebih unggul daripada
beliau dari sisi keilmuan. Akan tetapi yang menjadikan beliau istimewa di hati
para mahasiswa adalah perhatian beliau terhadap amal, takwa, dan akhlak. Hal
ini tidak mengherankan karena seringkali wejangan-wejangan beliau tentang
perhatian pada mengamalkan ilmu.