Hubungan kekerabatan
antara ahlul bait dan sahabat nabi
Oleh Ustadz Abu Fuad
Haryanto Abdul Hadi
Allâh Azza wa Jalla
berfirman:
مُحَمَّدٌ رَسُولُ
اللَّهِ ۚ وَالَّذِينَ مَعَهُ أَشِدَّاءُ عَلَى الْكُفَّارِ رُحَمَاءُ بَيْنَهُمْ
Muhammad itu adalah utusan Allâh dan
orang-orang yang bersama dengan dia adalah keras terhadap orang-orang kafir,
tetapi berkasih sayang sesama mereka [al-Fath/48: 29]
Imam al-Baghawi rahimahullah menafsirkan
makna رُحَمَاءُ بَيْنَهُمْ dengan, “Lemah
lembut dan saling berkasih-sayang sebagian mereka kepada sebagian yang lain,
layaknya hubungan anak dengan orang tuanya.”[1]
Syaikh ‘Abdurrahmân as Sa’di rahimahullah
mengatakan: “Mereka saling mencintai, saling menyayangi dan mengasihi layaknya
satu tubuh, sebagian mereka mencintai saudaranya seperti ia mencintai dirinya
sendiri.”[2]
Ayat ini – dan ayat-ayat al-Qur`ân
lainnya- yang disebutkan oleh al-Hâfizh Ibnu Katsîr rahimahullah mengandung
semua sifat yang mulia dan pujian bagi para Sahabat Nabi.[3]
Keadaan dan sifat yang demikian itu
senantiasa melekat pada mereka hingga hari Kiamat, tidak ada seorang pun juga
yang dapat melepaskannya. Sehingga semua yang ada dan yang pernah terjadi di
kalangan mereka tidak menggugurkan sifat-sifat mulia tersebut dan tidak pula
menodai kehormatan dan keutamaan mereka.
HUBUNGAN
KEKERABATAN ANTARA NABI SHALLALLAHU ‘ALAIHI WA SALLAM DENGAN KHULAFA RASYIDIN
Keutamaan yang dimiliki oleh Khulafa’ Râsyidîn –Abu Bakr, ‘Umar, ‘Utsmân dan ‘Ali Radhiyallahu anhum – sangat banyak. Semua nash al-Qur`ân dan Hadits yang berbicara tentang keutamaan para Shahabat Nabi Radhiyallahu anhum merekalah yang pertama kali layak untuk menyandangnya, terlebih lagi karena kedekatan mereka dengan Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam dalam hubungan kekerabatan.
Keutamaan yang dimiliki oleh Khulafa’ Râsyidîn –Abu Bakr, ‘Umar, ‘Utsmân dan ‘Ali Radhiyallahu anhum – sangat banyak. Semua nash al-Qur`ân dan Hadits yang berbicara tentang keutamaan para Shahabat Nabi Radhiyallahu anhum merekalah yang pertama kali layak untuk menyandangnya, terlebih lagi karena kedekatan mereka dengan Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam dalam hubungan kekerabatan.
Ummul
Mukminin ‘Aisyah Radhiyallahu anhuma, putri Abu Bakr as-Shiddîq, merupakan
wanita yang paling dicintai oleh Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam[4] . Wanita
mulia ini adalah isteri beliau yang banyak meriwayatkan hadits dengan jumlah
mencapai 2210 hadits[5] . Seringkali para Sahabat bertanya
kepada beliau dalam masalah fatwa. Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam memilih kediamannya sebagai tempat
peristirahatannya ketika sakit yang menghantarkan beliau menuju ar-Rafîq al
A’lâ. Atas dasar inilah, Abu Bakr as-Shiddiq Radhiyallahu anhu sebagai bapak
mertua Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam , sekaligus menjadi Sahabat setia dan
sejati Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam hingga ajal menjemputnya dimakamkan
di samping pusara Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam .
Pada
tahun 3 Hijriyah, Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam menikahi Hafshah binti
‘Umar bin Khaththâb Radhiyallahu anhuma. Seorang wanita yang gemar berpuasa lagi kuat menanggung
kewajiban. Dikenal sebagai amînatul ummah (wanita terpercaya ummat) dalam
menjaga dan memelihara Mushaf al-Qur`ân yang telah dikumpulkan pada masa
pemerintahan Khalifah Abu Bakr as-Shiddîq Radhiyallahu anhu. Sedangkan
ayahandanya, ‘Umar bin Khaththâb Radhiyallahu anhu, seorang lelaki yang senantiasa
menemani Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam semenjak permulaan agama Islam
hingga hari ini, bahkan hingga hari dibangkaitkannya umat manusia di padang
mahsyar. Ia pun dimakamkan di samping sahabat dan kekasihnya, Nabi Muhammad
Shallallahu ‘alaihi wa sallam .
Adapun Amiril Mukminin ‘Utsman bin ‘Affân
Radhiyallahu anhu, Khalifah ketiga, salah seorang yang mendapatkan kabar
gembira dengan surga, dan yang generasi pertama yang memeluk Islam. Sahabat ini
turut serta dalam dua hijrah –ke Habasyah dan Madinah-, seorang pemuka kaumnya
pada masa jahiliyah dan Islam. Karena dirinyalah terjadi Bai’at Ridwan. Kedekatannya dengan Nabi
Shallallahu ‘alaihi wa sallam terlihat dari garis keturunan (nasab)nya yang
bertemu dengan nasab Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam pada urutan kakek
ketiga, ‘Abdu Manaf bin Qushai. Ia adalah ‘Utsman bin Affân bin Abil ‘Ash bin
Umayyah bin ‘Abdu Syams bin ‘Abdu Manaf. Sementara nasab Nabi Shallallahu
‘alaihi wa sallam adalah Muhammad bin ‘Abdillah bin ‘Abdul Muthallib bin Hâsyim
bin ‘Abdu Manaf. Sedangkan Ibunda ‘Utsman, Arwâ binti Kuraiz adalah anak dari
pernikahan Kuraiz dengan al Baidha’ binti Abdul Muthallib adalah saudara
kandung perempuan ‘Abdullah, ayahanda Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam .
Tidak hanya itu, kemudian Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam menikahkan
puterinya, Ruqayyah Radhiyallahu anhuma dengan ‘Utsmân sebelum Hijrah ke
Habasyah. Ketika Ruqayyah meninggal dunia, Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam
menikahkannya dengan putrinya yang lain, Ummu Kultsum Radhiyallahu anhuma.
Dengan demikian, ‘Utsman bin ‘Affân Radhiyallahu anhu adalah anak menantu Nabi
Shallallahu ‘alaihi wa sallam .
Sedangkan ‘Ali bin Abi Thâlib
Radhiyallahu anhu adalah suami dari putri kesayangan Nabi Shallallahu ‘alaihi
wa sallam , Fâtimah Radhiyallahu anhuma, yang dikatakan oleh Nabi Shallallahu
‘alaihi wa sallam dalam haditsnya: “Fatimah adalah bagian dari diriku.[6]”
Dalam riwayat lain disebutkan: “Dan aku membenci orang yang menyakitinya.”[7]
Dalam riwayat lainnya: “Siapa yang membencinya berarti ia membenci aku.”[8]
Ditempat lainnya disebutkan: “Menyakitiku apa yang menyakitinya.”[9]
Adapun keutamaan ‘Ali bin Abi Thâlib
Radhiyallahu anhu sangatlah banyak. Pada perang Khaibar, Nabi Shallallahu
‘alaihi wa sallam bersabda: “Niscaya aku akan berikan panji perang ini esok
hari kepada seorang laki-laki, Allâh memberikan kemenangan melalui tangannya,
ia mencintai Allâh dan Rasul-Nya, Allâh dan Rasul-Nya pun mencintainya.”
Diberikanlah panji itu kepada ‘Ali bin Abi Thâlib Radhiyallahu anhu.[10]
Di samping itu, Nabi Shallallahu ‘alaihi
wa sallam pernah bersabda kepada ‘Ali: “Kamu adalah bagian diriku, dan aku
adalah bagian dari dirimu.”[11] Beliau Shallallahu ‘alaihi wa sallam pun pernah
berkata kepadanya: “Tidakkah engkau ridha menjadi bagian diriku seperti
kedudukan Harun di hadapan Musa?!”[12] ‘Umar Radhiyallahu anhu berkata,
“Rasûlullâh Shallallahu ‘alaihi wa sallam wafat dalam keadaan ridha kepada
‘Ali. Dan Ali Radhiyallahu anhu adalah orang yang paling mirip dengan Nabi
Shallallahu ‘alaihi wa sallam dalam fisik dan akhlaknya.[13]
JALINAN
KASIH SAYANG DI ANTARA AHLUL BAIT DAN SAHABAT NABI
Allâh Azza wa Jalla berfirman:
Allâh Azza wa Jalla berfirman:
هُوَ
الَّذِي
أَيَّدَكَ
بِنَصْرِهِ
وَبِالْمُؤْمِنِينَ
وَأَلَّفَ
بَيْنَ
قُلُوبِهِمْ
ۚ
لَوْ
أَنْفَقْتَ
مَا
فِي
الْأَرْضِ
جَمِيعًا
مَا
أَلَّفْتَ
بَيْنَ
قُلُوبِهِمْ
وَلَٰكِنَّ
اللَّهَ
أَلَّفَ
بَيْنَهُمْ
ۚ
إِنَّهُ
عَزِيزٌ
حَكِيمٌ
Dialah yang memperkuatmu dengan
pertolongan-Nya dan dengan para Mukmin, dan yang mempersatukan hati mereka
(orang-orang yang beriman). Walaupun kamu membelanjakan semua (kekayaan) yang
berada di bumi, niscaya kamu tidak dapat mempersatukan hati mereka, akan tetapi
Allâh telah mempersatukan hati mereka. Sesungguhnya Dia Maha Perkasa lagi Maha
Bijaksana [al-Anfâl/8: 62-63]
Syaikh ‘Abdul Karîm al-Harâni
hafizhahullah memberikan catatannya terkait dengan firman Allâh Azza wa Jalla
di atas : “Semua hati Ahlul Bait dan para Sahabat Nabi Shallallahu ‘alaihi wa
sallam berkumpul di atas satu kalimat yang sama, yaitu di atas kalimat Tauhid,
Islam dan Kecintaan. Ayat ini dan yang lainnya adalah prinsip utama yang
dijadikan sebagai rujukan (dalam menjelaskan hubungan antara Ahlul Bait dan
Sahabat Nabi-pen).”[14]
Prinsip ini dibuktikan dengan jelas oleh
pernyataan ‘Ali bin Abi Thâlib Radhiyallahu anhu terkait dengan kebijakan ‘Utsmân
bin ‘Affân Radhiyallahu anhu :“Wahai manusia, janganlah kalian berlebih-lebihan
(dalam mencela) ‘Utsmân, dan janganlah kalian mengatakan tentang dirinya
kecuali perkataan yang baik. Demi Allâh, apa yang telah beliau lakukan
–mengumpulkan al-Qur`ân dalam satu mushaf kecuali sesudah adanya persetujuan
dari kami semuanya, para Sahabat Nabi. Demi Allâh, sekiranya aku yang ditunjuk
sebagai pemimpin, niscaya aku pun akan melakukan seperti apa yang
dilakukannya.”[15]
Riwayat ‘Ali Radhiyallahu anhu di atas
dengan tegas menggambarkan kepada kita bagaimana Ahlul Bait berkasih-sayang dan
mencintai para Sahabat Nabi yang lainnya, tidak ada kebencian dan permusuhan
sama sekali diantara mereka. Manakala kita hendak menengok sejarah perjalanan
hidup Ahlul Bait, akan kita dapati sekian banyak fakta yang membuktikan
pernyataan tulus yang disampaikan oleh ‘Ali Radhiyallahu anhu di atas.
KEKERABATAN
ANTARA AHLUL BAIT DENGAN KELUARGA ABU BAKR AS-SHIDDIQ RADHIYALLAHU ANHU
Setelah ikatan kekerabatan yang terjalin antara Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam dengan keluarga Abu Bakr as-Shiddîq Radhiyallahu anhu melalui pernikahan beliau dengan ‘Aisyah binti Abu Bakr Radhiyallahu anhuma sebelum peristiwa Hijrah ke Madinah, hubungan Ahlul Bait dengan Abu Bakr Radhiyallahu anhu terus berlanjut.
Setelah ikatan kekerabatan yang terjalin antara Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam dengan keluarga Abu Bakr as-Shiddîq Radhiyallahu anhu melalui pernikahan beliau dengan ‘Aisyah binti Abu Bakr Radhiyallahu anhuma sebelum peristiwa Hijrah ke Madinah, hubungan Ahlul Bait dengan Abu Bakr Radhiyallahu anhu terus berlanjut.
Hasan bin ‘Ali bin Abi Thâlib
Radhiyallahu anhuma, cucu kesayangan Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam menikah
dengan cucu Abu Bakr as-Shiddîq ; Hafshah binti ‘Abdurrahmân bin Abu Bakr
as-Shiddîq sebelum tahun 49 H. Kemudian dari cucu Hasan, Musa al-Jaun bin
‘Abdillâh al-Mahadh bin Hasan al-Mutsannâ bin Hasan as-Sibth bin ‘Ali bin Abi
Thâlib menikah dengan cucu ‘Abdurrahmân, Ummu Salamah binti Muhammad bin
Thalhah bin ‘Abdillâh bin ‘Abdirrahmân bin Abu Bakr as-Shiddîq pada tahun 154 H.
Sedang dari garis keturunan Husain
Radhiyallahu anhuma, Muhammad al-Bâqir bin ‘Ali Zaenal ‘Abidîn bin Husain bin
‘Ali bin Abi Thâlib menikah dengan Ummu Farwah binti Qâsim al-Faqîh bin
Muhammad bin Abi Bakr as-Shiddîq pada tahun 80 H.
Semua jalinan pernikahan tersebut penuh
dengan keberkahan dan kemuliaan, terjadi setelah wafatnya Khalifah Abu Bakr
as-Shiddîq Radhiyallahu anhu, yang tidak mungkin terjadi lantaran konspirasi
politik ataupun ekonomi di antara mereka. Semua itu didasari semata-mata oleh
kecintaan dan kasih-sayang yang ada pada kalbu mereka yang bersih lagi mulia.
Semua pihak laki-laki berasal dari kalangan Ahlul Bait, sedang pihak perempuan
semua berasal dari keluarga mulia Abu Bakr as-Shiddîq Radhiyallahu anhu. Semua
itu merupakan bukti yang sangat jelas dan gamblang bahwa pihak laki-lakilah
yang memiliki keinginan yang mendalam dan kecintaan yang besar kepada keluarga
pihak perempuan. Di samping, semua itu terjadi setelah sekian banyak fitnah
terjadi di kalangan Sahabat Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam –setelah
peristiwa Bani Tsaqifah, perang Shiffîn, perang Jamal, peristiwa Karbala dan
seterusnya-.
Kecintaan itu terus terjalim erat dan
tidak putus, hingga Ahlul Bait menamakan anak-anak cucu mereka dengan nama-nama
para Sahabat Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam yang mulia, seperti Abu Bakr
bin Hasan bin ‘Ali bin Abi Thâlib, juga dengan saudara laki-lakinya, ‘Umar bin
Hasan bin ‘Ali bin Abi Thâlib.
Bahkan ‘Ali bin Abi Thalib Radhiyallahu
anhu menamakan anak-anak dari istri-istrinya –setelah wafatnya Fatimah
Radhiyallahu anhuma – dengan nama-nama para tokoh pendahulu Islam: Abu Bakr bin
‘Ali bin Abi Thalib dari istri bernama Lailâ binti Mas’ûd al Jundal, ‘Utsmân
bin Ali bin Abi Thâlib dari istri bernama Ummul Banin binti Hizâm ar
Rabî’ah.[16]
‘Ali Zaenal ‘Abidîn bin Husain bin ‘Ali
bin Abi Thâlib Radhiyallahu anhu pun menamakan anak-anaknya dengan nama ‘Umar,
‘Utsmân dan Khadîjah. Begitu pula salah seorang putri Muhammad al-Bâqir bernama
Khadîjah. Ja’far ash- Shâdiq memiliki seorang putri yang dinamakan ‘Aisyah.
Demikian pula dengan Musa al-Kâzhim menamakan anak-anaknya dengan nama Abu
Bakr, ‘Umar, Hamzah, Khadîjah, al-‘Abbâs, ‘Aisyah dan cucunya bernama ‘Aisyah
binti Ja’far bin Musa al-Kâzhim.
Semua itu membuktikan bahwasanya fitnah
yang dihembuskan oleh ‘segelintir’ manusia yang picik pandangan dan hatinya
diliputi oleh kebencian kepada para Sahabat Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam,
yang menyatakan bahwa Ahlul Bait tidak sejalan dengan para Sahabat Nabi adalah
sebuah kedustaan nyata dan penyimpangan terhadap fakta sejarah.
Akan tetapi, fakta yang sebenarnya ialah
adanya jalinan kasih-sayang dan kecintaan yang terus terikat dan melekat erat
di antara Ahlul Bait Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam dan para Sahabat
Radhiyallahu anhum , tidak ada yang memisahkan hubungan mereka di dunia hingga
di akhirat. Karena hubungan tersebut di bangun di atas keimanan kepada Allâh
Azza wa Jalla dan kecintaan kepada Rasul-Nya Shallallahu ‘alaihi wa sallam .
PENUTUP
Melalui paparan di atas, dapat ditarik kesimpulan adanya kedekatan yang erat antara Khulafâ Râsyidîn –Abu Bakr, ‘Umar, ‘Utsmân dan ‘Ali Radhiyallahu anhum- dengan Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam yang terbangun di atas tali keimanan dan sekaligus tali kekeluargaan. Memuliakan Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam berarti mengharuskan kita untuk memuliakan para Sahabatnya, dan membenci para Sahabat Radhiyallahu anhum sama saja dengan membenci Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam .
Melalui paparan di atas, dapat ditarik kesimpulan adanya kedekatan yang erat antara Khulafâ Râsyidîn –Abu Bakr, ‘Umar, ‘Utsmân dan ‘Ali Radhiyallahu anhum- dengan Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam yang terbangun di atas tali keimanan dan sekaligus tali kekeluargaan. Memuliakan Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam berarti mengharuskan kita untuk memuliakan para Sahabatnya, dan membenci para Sahabat Radhiyallahu anhum sama saja dengan membenci Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam .
Orang-orang yang berpandangan telah
terjadi permusuhan antara Sahabat dengan Ahlul Bait, mereka hanyalah
orang-orang yang memiliki permusuhan terhadap Islam. Wallâhu a’lam.
DAFTAR
PUSTAKA:
1. Ma’âlimut Tanzîl, Imam al-Baghawi
2. Tafsîr al Qur`ânul ‘Azhîm , al-Hâfizh Ibnu Katsîr
3. Taisîr al-Karimur Rahmân, Syaikh ‘Abdurrahmân as Sa’di
4. Kaifa Naqra`u Târikh al-Al wa al-Ashhâb, Syaikh al-Harrâni
5. Al-Al wa al-Ashhâb, Mahabbatan wa Qarâbatan, ‘Ali at-Tamîmi.
1. Ma’âlimut Tanzîl, Imam al-Baghawi
2. Tafsîr al Qur`ânul ‘Azhîm , al-Hâfizh Ibnu Katsîr
3. Taisîr al-Karimur Rahmân, Syaikh ‘Abdurrahmân as Sa’di
4. Kaifa Naqra`u Târikh al-Al wa al-Ashhâb, Syaikh al-Harrâni
5. Al-Al wa al-Ashhâb, Mahabbatan wa Qarâbatan, ‘Ali at-Tamîmi.
[Disalin dari
majalah As-Sunnah Edisi 02/Tahun XV/1432/2011M. Penerbit Yayasan Lajnah
Istiqomah Surakarta, Jl. Solo-Purwodadi Km.8 Selokaton Gondangrejo Solo 57183
Telp. 0271-858197 Fax 0271-858196]
_______
Footnote
[1]. Ma’âlimut Tanzîl 7/323-324
[2]. Taisîr al-Karimur Rahmân 1/795
[3]. Tafsîr al Qur`ânul ‘Azhîm (7/360)
[4]. HR. at-Tirmidzi no. 3890. Syaikh al-Albâni menshahihkannya
[5]. Qawâ’id at-Tahdîts, Jamâluddin al-Qâsimi 1/25
[6]. HR. al-Bukhâri no. 3110 dan Muslim no. 6462
[7]. HR. al-Bukhâri no. 3729
[8]. HR. al-Bukhâri no. 3767
[9]. HR. Muslim no. 6461
[10]. HR. al-Bukhâri no. 4210 dan Muslim no. 6370
[11]. HR. al-Bukhâri 12/467/9
[12]. HR. al-Bukhari no. 3760
[13]. HR. al-Bukhâri 12/475/10
[14]. Kaifa Naqra’ Tarikh al Aal wa al-Ashhâb hlm. 28
[15]. Fathul Bâri 18/9
[16]. Târîkh ath-Thabari 4/358
_______
Footnote
[1]. Ma’âlimut Tanzîl 7/323-324
[2]. Taisîr al-Karimur Rahmân 1/795
[3]. Tafsîr al Qur`ânul ‘Azhîm (7/360)
[4]. HR. at-Tirmidzi no. 3890. Syaikh al-Albâni menshahihkannya
[5]. Qawâ’id at-Tahdîts, Jamâluddin al-Qâsimi 1/25
[6]. HR. al-Bukhâri no. 3110 dan Muslim no. 6462
[7]. HR. al-Bukhâri no. 3729
[8]. HR. al-Bukhâri no. 3767
[9]. HR. Muslim no. 6461
[10]. HR. al-Bukhâri no. 4210 dan Muslim no. 6370
[11]. HR. al-Bukhâri 12/467/9
[12]. HR. al-Bukhari no. 3760
[13]. HR. al-Bukhâri 12/475/10
[14]. Kaifa Naqra’ Tarikh al Aal wa al-Ashhâb hlm. 28
[15]. Fathul Bâri 18/9
[16]. Târîkh ath-Thabari 4/358