Friday, January 22, 2016

Arab Saudi Kekuatan Militernya Terkuat Di Asia Dan Ketiga Di Dunia Tahun 2015. Raja Salman Peringkat Ke-14 Orang Terkuat Dunia Dan Terkuat Di Timur Tengah 2015. Siap Menghadapi Arogansi Majusyiah Iran !


Inilah 10 Negara dengan Kekuatan Militer Terbesar 2015

Indikator kekuatan militer dapat dilihat dari besarnya anggaran yang disediakan, jumlah alutsista yang tersedia, serta kecanggihannya yang dimiliki. Siapakah negara-negara yang memiliki kekuatan militer terbesar pada tahun 2015 ini?
1. Amerika Serikat
Dengan anggaran sekitar 581 Milyar USD, Amerika Serikat dinobatkan sebagai negara dengan kekuatan militer terbesar di dunia. Selain itu, Amerika Serikat tercatat memiliki sekitar 1,3 juta personil, lebih dari 30.000 kendaraan lapis baja, 13.000 pesawat dan helikopter tempur, 10 kapal induk, 72 kapal selam dan puluhan kapal perang lain.
2. China
Dengan anggaran sekitar 129 Milyar USD, China semakin ditakuti dan menjadikannya sebagai negara dengan kekuatan militer kedua terbesar didunia setelah Amerika Serikat. China tercatat memiliki lebih dari 9000 tank, 3000 pesawat dan helikopter tempur serta 70 kapal perang. Selain itu, China juga saat ini sedang mengembangkan Jet Tempur siluman yang diberi nama Shenyang J-31.
3. Arab Saudi
Saat ini, Arab Saudi telah diakui sebagai negara dengan kekuatan militer terkuat di Asia dan ketiga di dunia. Dengan anggaran 81 Milyar USD, Arab Saudi mampu membeli sekitar 500 jet tempur modern, 800 tank Leopard 2, 7000 kendaraan lapis baja dan sekitar 230 ribu tentara.
4. Rusia
Dengan anggaran sekitar 70 Milyar USD, Rusia bertengger sebagai negara keempat yang memiliki kekuatan militer terbesar di dunia. Militer Rusia saat ini memiliki 800 ribu tentara, sekitar 45 ribu kendaraan lapis baja, 3000 pesawat dan helikopter tempur serta sebuah kapal induk dari tipe Admiral Kuznetsov.
5. Inggris
Inggris memiliki anggaran militer tahunan sekitar 62 Milyar USD, dengan anggaran tersebut menjadikan Inggris menduduki peringkat kelima sebagai negara yang memiliki kekuatan militer terbesar di dunia. Secara umum kekuatan militer Inggris tergolong moderat, dengan sekitar 200 ribu serdadu, 330 pesawat dan helikopter tempur serta dua kapal induk dari kelas Queen Elizabeth.
6. Perancis
Perancis memiliki anggaran militer sebesar 53 Milyar USD, sehingga negara ini dinilai sebagai negara dengan kekuatan militer keenam terbesar di dunia. Kekuatan utama militer Perancis terletak di udara dan darat, dengan 600 pesawat dan helikopter tempur, 228 ribu tentara dan lebih dari 8000 kendaraan lapis baja. Sementara di laut negeri di jantung Eropa ini memiliki sebuah kapal induk bertenaga nuklir, Charles de Gaulle (R91).
7. Jepang
Jepang yang dijuluki sebagai negara matahari terbit ini ternyata juga masuk sebagai negara dengan kekuatan militer terbesar di dunia. Dengan anggaran sekitar 48 Milyar USD, menjadikan Jepang sebagai negara dengan peringkat ketujuh dalam hal kekuatan militer dunia.  Jepang memiliki selusin pesawat pengintai dan 6 pesawat tempur siluman F-35. Selain itu Jepang juga memiliki kapal induk Izumo sehingga angkatan laut Jepang disebut sebagai yang paling canggih dan terlatih di Asia.
8. India
Negeri Hindustan ini rupanya tidak bisa dipandang sebelah mata, dengan anggaran sekitar 45 Milyar USD, menjadikan India sebagai negara dengan kekuatan militer kedelapan terbesar di dunia. Tercatat India memiliki lebih dari 1000 pesawat dan helikopter tempur, 15 ribu kendaraan lapis baja dan dua kapal induk, antara lain bekas Uni Sovyet kelas Kiev, INS Vikramaditya yang baru selesai diremajakan.
9. Jerman
Pernah menjadi negara yang paling ditakuti di dataran Eropa, kini dengan anggaran sekitar 44 Milyar USD membawa Jerman bertengger diposisi kesembilan sebagai negara yang memiliki kekuatan militer terbesar di dunia. Kekuatan terbesar militer Jerman terletak di darat dengan lebih dari 5000 kendaraan lapis baja, antara lain Leopard 2 yang berteknologi modern. Namun militer Jerman dinilai berdaya gempur rendah dibandingkan Inggris atau Perancis.
10. Korea Selatan
Tak disangka, negeri gingseng yang mengeluarkan anggaran 34 Milyar USD menjadikannya sebagai salah satu negara yang memiliki kekuatan militer terbesar di dunia. Tercatat Korea Selatan memiliki lebih dari 5000 tank, 650 ribu pasukan, serta 750 pesawat dan helikopter tempur.

Raja Salman meraih peringkat ke-14 dalam daftar orang terkuat dunia 2015.

Dua Masjid Suci, Raja Arab Saudi Salman bin Abdul Aziz Al Saud masuk dalam daftar tokoh kuat dunia 2015 versi majalan Forbes. Dia menempati posisi ke-14 di antara beberapa tokoh lain.
Daftar berjudul 'The World's Most Powerful People' yang diumumkan Rabu, 4 November lalu, Forbes menempatkan Presiden Rusia Vladimir Putin di peringkat pertama. Putin menduduki peringkat ini selama tiga tahun berturut-turut.
"Putin terus membuktikan dia salah satu dari sedikit orang yang cukup kuat untuk melakukan apa yang dia inginkan," tulis majalah Forbes di bagian pengantar daftar itu, dikutipdream.co.id dari saudigazette.com.sa, Sabtu, 7 November 2015.
Peringkat kedua ditempati Kanselir Jerman Angela Merkel, setelah pada tahun sebelumnya menempati peringkat kelima. Sikap tegasnya dalam menerima pengungsi Suriah dan krisis keuangan Yunani menjadi pertimbangan tim seleksi menaikkan peringkat dia.
Sementara Presiden Amerika Serikat Barrack Obama kurang beruntung tahun ini. Dia berada di peringkat ketiga di bawah Putin dan Merkel.
Di akhir periode kedua kepemimpinannya, Obama kehilangan pengaruh dan kekuatan. Meski demikian, Forbes tetap memuji AS sebagai negara dengan ekonomi, budaya, diplomasi, teknologi dan kekuatan milier terbaik di dunia.
"Para pria dan wanita yang tampil dalam peringkat tahunan Forbes tentang Orang Paling Kuat di Dunia ini adalah 0,00000001 persen, elit global yang tindakannya menggerakkan planet ini. Kepala negara ini, pemodal, dermawan dan pengusaha benar-benar menggerakkan dunia," deskripsi majalah itu.
Forbes memilih ratusan kandidat dari pelbagai bidang dan mendasarkan keputusannya pada empat kriteria. Pertama adalah apakah orang itu memiliki pengaruh terhadap banyak orang, seperti Paus Fransiskus yang dipercaya sebagai pemimpin spiritual oleh lebih dari miliaran orang sehingga menempati posisi keempat.
Kriteria kedua adalah kondisi keuangan kandidat. Caranya dengan membandingkan keuangan seorang kepala negara dengan Produk Domestik Bruto negaranya, dan CEO dengan pendapatan perusahaannya, sehingga Bill Gates bertahan pada peringkat keenam.

Baru Sembilan Bulan Memimpin Arab Saudi, Raja Salman Sudah Jadi Orang Terkuat di Timur Tengah
Presiden Erdogan-Raja Salman, Ulil Amri Global. Dua Sejoli Pemimpin Umat Islam Sedunia. Erdogan: Kami Hanya Takut Kepada Allah. Raja Salman Jadi Orang Terkuat Di Timur Tengah Versi Majalah Forbes