Rabu, 30 Sep 2015 - 09:47
Insiden yang terjadi di Mina semakin membuka tabir tentang siapa yang
bergembira atas terjadinya insiden tersebut. Semakin hari, semakin terlihat
sikap politis Iran dalam panggung politik dunia, yang memanfaatkan insiden Mina
dalam upayanya menjatuhkan nama Arab Saudi.
Syaikh DR Aidh Al-Qarni,
salah seorang dai terkenal di Arab Saudi memberikan komentarnya terhadap
tingkah laku Iran, khususnya pemimpin keagamaan Iran, Ali Khamenei. Komentar
tersebut dimuat dalam akun twitternya, Selasa (29/9/2015).
“Pemimpin hitam, dan hitam
pula orang-orang yang berada di bawahnya. Semoga Allah menghitamkan wajahmu
wahai Khamenei, pembesarnya orang-orang hina” ( Amin...)
DR Aidh Al-Qarny yang
terkenal dengan buku best sellernya “Laa Tahzan” kemudian mengajak kepada
seluruh orang tua agar betul-betul memperhatikan anak-anak mereka, sehingga
tidak terseret ke dalam pemberitaan menyesatkan dan pemikiran yang salah.
“Kepada para bapak dan para
ibu, mendekatlah kepada anak-anak kalian. Hiduplah bersama mereka. Ajak mereka
berbicara. Berikan mereka kebaikan dan pemahaman yang bermanfaat” tulisnya.
(arc)
https://gemaislam.com/453-syaikh-aidh-al-qarny-semoga-allah-menghitamkan-wajahmu-wahai-khamenei.html